READNEWS.ID, PARIGI MOUTONG – Kabupaten Parigi Moutong baru saja meraih piala Adipura tahun 2023 bersama dua daerah lain di Sulteng yakni, Kota Palu dan Kabupaten Morowali. Pada, Selasa (05/03/2024).
Penyerahan Piala Adipura tersebut berlangsung di gedung Manggala Wanabhakti, jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat.
Penghargaan ini berdasarkan surat dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Dirjen Pengelolaan Sampah, Limbah dan Bahan Berbahaya dan Beracun, Nomor UN.13/PSLBJ/PAS/PLB.0/2/2024 tentang Penganugrahan Penghargaan Adipura 2023.
Pj. Bupati Parigi Moutong Richard Arnaldo mengatakan, sepinya pemberitaan media tentang piala Adipura yang diraih Parigi Moutong tersebut atas permintaan dirinya.
“Saya ingin memastikan bahwa jenis penghargaan yang diraih Parigi Moutong. Apakah dalam bentuk sertifikat atau piala. Alhamdulillah kami dapat Piala Adipura untuk kategori Kota kecil” ujar Richard Arnaldo, kepada readnews. Kamis, (07/03/2024).
Lanjut Richard Arnaldo, menyambut kehadiran Piala Adipura tersebut, akan dilangsungkan kegiatan akbar kerja bhakti masal se Parigi Moutong pada hari jumat, 8 Maret 2024.
“Rasa syukur ini kami sambut dengan kegiatan bersih-bersih bersama seluruh masyarakat se Parigi Moutong. Jika memungkinkan piala Adipura ini akan kami arak keliling kota agar masyarakat semakin cinta akan kebersihan lingkungan. Sebab piala ini adalah simbol perjuangan bersama,” ucap Richard Arnaldo.
Dirinya juga menambahkan, adanya Piala Adipura ini menjadi bagian dari tanggung jawab yang tidak mudah. Richard Arnaldo berharap masyarakat terus pro aktif mendukung program pemerintah dalam hal menjaga kelestarian lingkungan, kebersihan dan penataan kota.
“Saya percaya masarakat Parigi Moutong mampu berkerjasama dengan pemerintah untuk mempertahankan penghargaan Adipura ini dari tahun ke tahun. Untuk itu kita harus bersatu padu menjaga kelestarian lingkungan, kebersihan agar Parigi Moutong menjadi daerah yang nyaman dan ramah untuk semua,” pungkasnya. (mrh)