READNEWS.ID, LUWU UTARA – Kabupaten Luwu Utara kembali dilanda banjir akibat curah hujan yang tinggi pada Selasa, (23/04/2024). Dari informasi beredar bahwa sudah ada beberapa titik yang sudah terkena dampak banjir.

Bahkan ada video dikirim oleh salah satu warga yang memperlihatkan kondisi yang terjadi. Tampak dalam video, warga tersebut merekam rumahnya yang sudah mengalami kerusakan akibat derasnya arus air banjir.

“Rusakmi ini rumah na taro’ banjir (rumahnya sudah rusak akibat banjir)”, kata salah satu warga dalam video tersebut.