“Kita berharap sekali lagi ini segera menemukan kebenarannya. KPK berharap ingin ini semua selesai supaya tidak ganggu baik perhatian maupun reputasi KPK,” ujarnya.

Untuk diketahui, Pimpinan KPK berjumlah lima orang, satu orang sebagai Ketua, dan empat orang sebagai Wakil Ketua. Dewas KPK memanggil para pimpinan KPK untuk dimintai keterangan terkait pelanggaran kode etik atas kasus dugaan pemerasan serta klarifikasi pertemuan dengan pihak yang berperkara di KPK.

Firli Bahuri selaku Ketua KPK, dikatakan oleh Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri sedang ada agenda di kantornya.

“Yang kami ketahui ada beberapa agenda lain yang sedang dilakukan di kantor saat ini,” kata Ali kepada wartawan, Jumat (27/10).

Sedangkan dua Wakil Ketua KPK yakni, Alexander Marwata dan Johanis Tanak sedang berada di luar kota.

Adapun Wakil Ketua KPK lainnya yakni, Nawawi Pomolango dikabarkan sedang sakit. Dan yang menghadiri panggilan Dewas KPK hanya Nurul Ghufron. (Ardi).