Senin, 25 Nov 2024
xPasang iklan readnews
Iklan di ReadNews Pasti Untung

Dolly: Kabar Gembira, Tapsel Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

waktu baca 2 menit
Senin, 6 Mei 2024 20:41 0 103 M Rizky Hidayatullah

READNEWS.ID, TAPANULI SELATAN – Bupati, H Dolly Pasaribu, SPt, MM, menyampaikan kabar gembira ke jajarannya atas keberhasilan Pemkab Tapanuli Selatan (Tapsel) yang kembali raih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) 10 kali berturut-turut.

Pasang Iklan

“Kabar gembira ini, yaitu Jumat (03/05/2024) kemarin, saya berada di Medan untuk menerima LHP atas LKPD Pemkab Tapsel TA 2023 dari BPK RI. Di mana, Pemkab Tapsel kembali raih opini Wajar WTP ke 10 kali secara berturut-turut,” ujar Dolly saat pimpin Apel pagi gabungan, Senin (06/05/2024).

Dalam Apel yang berlangsung di Lapangan Parade Komplek Pemkab Tapsel itu, Dolly juga mengapresiasi kerjasama dari seluruh pihak terkait. Namun, ia juga meminta beberapa catatan yang perlu perbaikan agar bisa menindaklanjuti sebagaimana mestinya.

Sebagai seorang pimpinan daerah yang harus mengayomi, ia berpesan ke seluruh ASN, pegawai, dan Stad di Pemkab Tapsel agar sempurnakan absensi demi utuhnya tunjangan kinerja daerah (TKD).

Pasang Iklan

Namun, Bupati juga mengingatkan bagi ASN beragama Muslim yang pendapatannya setara dengan 85 Gram emas, diwajibkan untuk membayar zakat Mal.

“Sebagai pimpinan di sini, saya berharap agar ASN beragam Muslim yang memenuhi kriteria itu dapat mengeluarkan zakat Mal-nya. Supaya menjadi kelancaran dari pendapatan yang Bapak dan Ibu dapatkan,” pinta Dolly.

Bagi ASN yang pendapatannya belum mencukupi, ia meminta kerelaan hati untuk mengeluarkan satu persen dari pendapatannya. Di mana Bendahara instansi masing-masing, telah mengelola satu persen pendapatan itu, yang nantinya akan tersalurkan ke rekening Baznas Tapsel.

“Dengan harapan Baznas dapat mencari masyarakat Tapsel yang berhak menerima zakat. Sehingga mereka dapat menikmati harta dari Bapak dan Ibu sekalian,” terangnya.

Ajak ASN Berkurban

Terakhir, mengingat bulan haji akan tiba, Dolly mengajak seluruh ASN bersama dengan Pemkab Tapsel melakukan kurban untuk berbagi ke masyarakat. Supaya, masyarakat yang layak menerima dapat merasakan daging kurban ini.

Harapannya, masyarakat Tapsel yang tinggal di satu desa minoritas Muslim maupun yang pendapatannya kurang, akan dapat merasakan kebahagiaan dan kehangatan Hari Raya ‘Idul Adha.

“Ini juga sejalan dengan upaya kami selaku pemimpin, agar tercapainya visi misi masyarakat Tapsel semakin sejahtera,” tandasnya mengakhiri.

M Rizky Hidayatullah

xAyu Octa Lip care Serum