Adapun sebanyak 13 kepala keluarga dengan total 45 jiwa terdampak akibat dari peristiwa kebakaran ini. Saat ini para korban ditampung sementara di Pos RW.06.
Selain itu, Abdul Syukur juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam menggunakan peralatan listrik,.
“Salah satu penyebab terbanyak kebakaran di Jakarta adalah korsleting listrik. Untuk itu, kami mengimbau agar masyarakat dapat lebih memperhatikan keamanan instalasi listrik di rumah masing-masing,” tambahnya.
Kejadian ini semoga menjadi pengingat bagi semua pihak akan pentingnya kesigapan dan kewaspadaan terhadap potensi bahaya kebakaran di rumah. (IA/ZA/AHK)
Halaman