READNEWS.ID, TAPANULI SELATAN – Mengingat potensi bencana yang kian dinamis, Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel), AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, mengajak semua pihak agar selalu siaga dalam hadapi bencana.
“Mengingat potensi bencana yang dinamis dan kompleks, semua pihak harus memiliki kesadaran dan siap siaga saat hadapi bencana,” kata Kapolres Tapsel usai jadi Inspektur Upacara dalam Apel gelar pasukan kesiapsiagaan penanggulangan bencana 2024, Senin (03/06/2024) pagi.
Dalam Apel yang berlangsung di Lapangan Parade, Perkantoran Pemkab Tapsel itu, Kapolres juga menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini, yaitu dalam rangka mitigasi resiko dan meminimalisir korban jiwa dan harta akibat bencana.
Kemudian, kata dia, kegiatan ini juga untuk mengukur sejauh mana rasa kesiapsiagaan semua pihak, baik itu TNI, Polri, Kejaksaan, Pemkab Tapsel, dan stakeholder lainnya saat hadapi atau menanggulangi bencana.
Menurutnya, selain respon cepat, segenap pihak harus tangguh dalam menghadapi bencana yang ada di Kabupaten Tapsel. Dalam kegiatan ini, pihaknya juga mengukur sejauh mana langkah tiap individu ketika menghadapi bencana.
“Mengingat banyaknya potensi bencana di Kabupaten Tapsel seperti, banjir, tanah longsor, hingga kebakaran hutan dan lahan, maupun lainnya, kita harus melatih respon untuk tanggap menanggulangi bencana,” ungkap Kapolres.