READNEWS.ID, TAPANULI SELATAN – Lantaran tak terima saudaranya dipecat, seorang petani Hendri Sah Nasution (32), warga Kelurahan Huta Raja, Kecamatan Muara Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan, ancam Manager Perusahaan PT Bona Raja, Amat Matondang (58), warga Labuhan Batu.
Peristiwa petani yang nekat ancam Manager Perusahaan PT PT Bona Raja yang berada di Kecamatan Muara Batang Toru akibat tak terima saudaranya dipecat itu terjadi pada Jumat (14/06/2024) petang lalu.
“Sebelum mengancam, terlapor (Hendri-red) juga memukul-mukul dinding Perumahan Manager yang di dalamnya ada pelapor (Amat) tersebut,” ujar Kapolsek Batang Toru, Iptu RN Tarigan, SH, pada Selasa (25/06/2024) pagi.
Usai melakukan pengancaman, lanjut Kapolsek, menurut keterangan pelapor, terlapor merusak Joglo atau Rumah hujan milik PT Bona Huta Raja. Atas kejadian itu, pelapor melapor ke Polsek Batang Toru. Pelapor, meminta perlindungan untuk menyelesaikan persoalan tersebut
Selanjutnya, Bhabinkamtibmas Polsek Batang Toru, Bripka Alex Panjaitan, SH, mempertemukan kedua belah pihak di areal PT Bona Huta Raja, pada Senin (24/06/2024) siang. Di sana, Bhabinkamtibmas berupaya mendamaikan kedua belah pihak lewat jalur mediasi.