Selasa, 26 Nov 2024
xPasang iklan readnews
Iklan di ReadNews Pasti Untung

Warga Sigalangan Keluhkan Parit Tersumbat

waktu baca 1 menit
Rabu, 20 Des 2023 22:22 0 186 M Rizky Hidayatullah

READNEWS.ID, TAPANULI SELATAN – Warga Kelurahan Sigalangan, Kecamatan Batang Angkola, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), keluhkan terkait parit yang tersumbat di sana, Selasa (19/12) pagi.

Pasang Iklan

Atas warga Sigalangan yang keluhkan parit tersumbat itu, personel Polres Tapsel, datang ke lokasi guna memonitoring secara langsung kondisi saluran air di sana. Menurut warga, saluran air menjadi tak lancar dan kerap tergenang di sekitar parit.

“Dari hasil peninjauan di lokasi, warga mengeluhkan kondisi sampah Pasar Sigalangan yang berserakan. Selain itu, sampah juga masuk ke dalam parit. Akibatnya, saluran air tidak lancar,” ujar Kapolres Tapsel, AKBP Imam Zamroni, SIK, MH.

Kemudian, lanjut Kapolres, sebagian warga juga mengeluhkan terkait meluapnya air di pemukiman penduduk ketika hujan deras datang. Warga menduga, hal ini lantaran sumbatan parit di lokasi.

Pasang Iklan

Tak hanya tersumbat, sebut Kapolres, ada juga drainase atau parit yang saat ini kondisinya sudah rusak. Sehingga, tidak bisa menampung air ketika hujan deras datang.

Kapolres menerangkan, atas situasi tersebut, pihaknya telah koordinasi dengan dinas terkait. Supaya, dinas terkait dapat menindaklanjuti keluhan masyarakat di sekitar Pasar Sigalangan tersebut.

“Alhamdulillah, setelah berkoordinasi, dinas terkait akan segera menindaklanjuti dan menangani keluhan warga soal parit yang tersumbat ini,” tutup Kapolres.

M Rizky Hidayatullah

xAyu Octa Lip care Serum