Selasa, 26 Nov 2024
xPasang iklan readnews
Iklan di ReadNews Pasti Untung

54 Bidang Tanah hasil Dugaan Korupsi Pengadaan JTTS Disita KPK

waktu baca 2 menit
Minggu, 23 Jun 2024 17:48 0 114 M Rizky Hidayatullah

READNEWS.ID, METROPOLITAN – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita 54 bidang tanah dalam kasus dugaan korupsi terkait pengadaan lahan di sekitar proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) pada periode 2018-2020.

Pasang Iklan

“Bahwa pada 22 Mei 2024, penyidik KPK telah melakukan penyitaan terhadap 54 bidang tanah,” kata Juru Bicara KPK, Tessa Mahardhika, Minggu (23/6/2024).

Tessa menjelaskan, Bidang tanah yang disita terdiri dari 32 bidang di Desa Bakauheni, Lampung Selatan, dengan total luas 436.305 meter persegi, serta 22 bidang di Desa Canggu, Lampung Selatan, seluas 185.928 meter persegi.

“Total nilai aset yang disita diperkirakan mencapai sekitar Rp 150 miliar,” ucapnya.

Pasang Iklan

KPK telah menetapkan tiga tersangka dalam kasus ini, yakni mantan Direktur Utama PT Hutama Karya Bintang Perbowo (BP), pegawai PT Hutama Karya M Rizal Sutjipto (MRS), dan komisaris PT Sanitarindo Tangsel Jaya Iskandar Zulkarnaen (IZ).

Sebelumnya, Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengumumkan bahwa penyidikan dimulai atas dugaan kerugian keuangan negara dalam proses pengadaan lahan yang dilakukan oleh PT HK (Persero).

Penyidik KPK juga telah melakukan penggeledahan di kantor pusat PT Hutama Karya Persero dan anak usahanya, PT HKR, di mana ditemukan berbagai dokumen terkait pengadaan lahan yang menjadi fokus penyelidikan.

“Langkah-langkah penyitaan tanah dan penetapan tersangka merupakan bagian dari upaya KPK dalam menindaklanjuti indikasi korupsi yang melibatkan proyek strategis seperti JTTS,” kata Ali Fikri di Gedung Merah Putih KPK, Rabu (13/04/2026) lalu.

Penyidik KPK juga telah melakukan penggeledahan di kantor pusat PT Hutama Karya Persero dan anak usahanya, PT HKR, di mana ditemukan berbagai dokumen terkait pengadaan lahan yang menjadi fokus penyelidikan.

Langkah-langkah penyitaan tanah dan penetapan tersangka merupakan bagian dari upaya KPK dalam menindaklanjuti indikasi korupsi yang melibatkan proyek strategis seperti JTTS. (Ardy)

M Rizky Hidayatullah

xAyu Octa Lip care Serum