READNEWS.ID, METROPOLITAN – Koalisi Masyarakat Sipil Indonesia yang terdiri dari Human Rights Working Group (HRWG), Migrant Care, Jaringan Buruh Migrant (JBM), Serikat Buruh Migran Indonesia (SBMI), Serikat Buruh Migran dan Informal Indonesia (SEBUMI), Beranda Migran, dan Perserikatan Solidaritas Perempuan, menyikapi penyelenggaraan ASEAN Forum on Migrant Labour (AFML) ke 16 yang akan di selenggarakan di Jakarta, pada 25-26 Oktober 2023.
Dalam keterangannya, mereka meminta agar acara tahunan bagi negara anggota ASEAN itu harus menghasilkan rekomendasi konkrit dalam mewujudkan hak-hak pekerja Migran bagi negara anggota ASEAN.
Karena, menurut mereka hingga saat ini (sampai pelaksanaan AFML ke 15) telah menghasilkan ratusan rekomendasi namun tidak memberikan perubahan yang signifikan bagi kondisi pekerja Migran di Kawasan Asia Tenggara yang hingga saat ini menghadapi berbagai kerentanan yang berlapis.