READNEWS.ID, MAKASSAR – Adi Rasyid Ali telah menyiapkan gagasan ‘Makassar Lebih Baik’ untuk siap maju sebagai calon wali kota Makassar di Pilkada November 2024 mendatang.

Gagasan ‘Makassar Lebih Baik’ kemudian dijadikan tagline di baliho yang sudah tersebar di sudut-sudut kota Makassar.

“Lebih baik maksudnya, hari ini harus lebih baik dari kemarin, dan hari esok harus lebih baik dari hari ini. Itulah motto visi saya sekaligus tagline saya selama ini tersebar,” tutur Adi Rasyid Ali saat dihubungi, Rabu (22/05/2024).