READNEWS.ID, MANDAILING NATAL – Dalam rangka ciptakan Lahan agar jauh lebih produktif, Kodim 0212/Tapsel (Tapsel), memiliki program unggulan yaitu, normalisasi rawa di Kecamatan Siabu, Kabupaten Mandailing Natal (Madina).
Adapun tujuan ciptakan Lahan produktif dari program normalisasi rawa oleh Kodim 0212/Tapsel ini adalah, untuk memanfaatkannya jadi kawasan pertanian. Selain itu, juga berfungsi untuk menjaga ketahanan pangan.
Pada Senin (03/06/2024), Dandim 0212/Tapsel, Letkol Inf Amrizal Nasution, meninjau langsung kegiatan normalisasi Lahan rawa di Kecamatan Siabu. Dandim melihat langsung proses normalisasi Lahan oleh personel Kodim 0212/Tapsel, tim ahli teknis, dan petani setempat.
“Normalisasi Lahan rawa melibatkan beberapa tahapan. Mulai dari pembersihan dan pengeringan Lahan, pengaturan saluran air, hingga penanaman bibit tanaman nantinya,” ucap Dandim di sela peninjauan.
Dalam arahannya, Dandim juga menyampaikan pentingnya normalisasi Lahan rawa sebagai upaya untuk meningkatkan produksi pertanian daerah. Ia mengapresiasi kerja keras dan kolaborasi antara TNI, pemerintah daerah, dan petani dalam melaksanakan kegiatan ini.
“Kegiatan normalisasi Lahan rawa di Kabupaten Madina ini merupakan bagian dari program strategis untuk mendukung ketahanan pangan dan peningkatan produksi pertanian di wilayah tersebut. Lahan-lahan yang tadinya tidak produktif, menjadi jauh lebih subur dan menghasilkan,” ungkap Dandim.
Letkol Inf Amrizal juga menegaskan komitmennya untuk terus mendukung dan memfasilitasi berbagai program yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan pertanian di wilayah teritorial Kodim 0212/Tapsel.
Untuk itu, ia mengajak seluruh elemen masyarakat supaya bersatu dan berkolaborasi dalam upaya memajukan sektor pertanian sebagai. Sebab, sektor pertanian merupakan salah satu pilar utama dalam mencapai ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat.
“Dengan adanya kegiatan normalisasi Lahan rawa ini, harapan kami akan terjadi peningkatan produksi pertanian yang berkelanjutan. Serta, dapat berdampak positif bagi ekonomi lokal serta kesejahteraan petani,” pungkas orang nomor satu di Kodim Tapsel itu.