READNEWS.ID, PADANGSIDIMPUAN – Kuat dugaan adanya kelalaian dari para pekerja salah satu Perusahaan, sebuah Gudang dan Kamar Pondok tempat usaha Kafe di Jalan Jenderal AH Nasution, Kota Padangsidimpuan, terbakar, Selasa (23/07/2024) malam.
Di mana, kuat dugaan pekerja dari salah satu Perusahaan di dekat lokasi, ada membakar barang di dekat Gudang. Walhasil, Gudang dan Kamar Pondok Kafe di Jalan Jenderal AH Nasution tersebut terbakar.
Meski tak ada korban jiwa, namun akibat insiden ini kerugian materil mencapai puluhan juta rupiah. Polisi, hingga saat ini masih mendalami kejadian ini.
Kapolsek Batunadua, AKP Tommat Saragih, Rabu (24/07/2024) siang, mengatakan, insiden bermula saat pekerja tempat usaha Kafe di sana, sedang melayani pengunjung di lokasi. Tiba-tiba, kepulan asap muncul dari belakang Kamar dan Gudang.
“Spontan, seluruh pengunjung dan pegawai bergotongroyong memadamkan api,” ucap Kapolsek.
Selain itu, lanjut Kapolsek, pekerja dan warga sekitar langsung menghubungi pemadam kebakaran pemerintah Kota Padangsidimpuan dan Kepolisian setempat untuk segera menuju lokasi kebakaran.
“Bersama masyarakat, personel Kepolisian serta petugas pemadam kebakaran berusaha untuk memadamkan api. Total, ada 4 unit mobil pemadam kebakaran yang berupaya memadamkan api,” jelasnya.
“Setelah berjibaku dengan kobarannya, api akhirnya berhasil dijinakkan. Kini, Tim Inafis Satreskrim Polres Padangsidimpuan masih melakukan olah TKP guna mencari penyebab kebakaran,” tambah Kapolsek menutup.