READNEWS.ID, PADANGSIDIMPUAN – Lahan seluas lebih kurang 1,5 Hektare mendadak terbakar di sekitar Gunung Setan, Kampung Darek, Kelurahan Wek VI, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Jumat (26/07/2024) siang.
Saat ini, Polisi masih melakukan serangkaian penyelidikan terkait insiden lahan seluas 1,5 Hektare yang terbakar di Kota Padangsidimpuan itu. Akhir-akhir ini, cuaca sedang kemarau dan panas.
Kapolsek Batunadua, AKP Tommat Saragih, menjelaskan, hingga kini, pihaknya bersama Tim Pemadam Kebakaran Pemko Padangsidimpuan masih berupaya menjinakkan api.
“Selain karena cuaca panas, titik api jug sulit dijangkau personel Polri dan Pemadam Kebakaran,” terangnya.
Halaman