Senin, 25 Nov 2024
xPasang iklan readnews
Iklan di ReadNews Pasti Untung

Enam Kios Hangus Terbakar Api di Cibubur, Diduga Korsleting Listrik

waktu baca 2 menit
Selasa, 4 Jun 2024 16:54 0 185 Abd Latif

READNEWS.ID, JAKARTA – Diduga Korsleting listrik jadi penyebab kebakaran di enam kios dan dua mobil pick up di Jalan Lapangan Tembak, RT 02 RW 11 Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur, Selasa (04/06/2024) sekitar pukul 04.44 dini hari.

Pasang Iklan

Menurut Rinno, Petugas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat)  Kecamatan Ciracas, api awalnya berasal dari sebuah kios yang menjual pisang goreng. Dan dengan cepat membesar dan merambah ke kios-kios lain, Bahkan dua unit truk yang parkir di lokasi kejadian musnah dilalap api.

“Menurut informasi warga di lokasi kejadian, kebakaran terjadi di kios pisang goreng dan dengan cepat merambat ke kios lainnya, dan untuk sementara ini kebakaran diduga akibat korsleting listrik,” kata Rinno.

Rinno juga menjelaskan, pihak pemadam kebakaran sudah mengerahkan 11 unit mobil pemadam yang masing-masing berkekuatan 44 personel ke lokasi kejadian.

Pasang Iklan

“Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian tersebut, Untuk penyelidikan lebih lanjut, tim polisi telah dibentuk di lokasi kejadian,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Kelurahan Cibubur, Heru Kristianto menambahkan, kios yang terbakar  merupakan tempat sementara (Loksem) pedagang kaki lima yang terhimpun dalam JT 46.

Semuanya merupakan UKM yang didukung oleh Cabang Koperasi Usaha Industri Kecil dan Menengah (PPKUKM) Jakarta Timur.

Untuk membantu pemadaman, pihaknya mengerahkan delapan anggota PPSU yang tergabung dalam jajaran Gulkarmat Jakarta Timur.

“Nantinya kami akan membantu membersihkan sisa-sisa kebakaran setelah garis polisi dilepas, Karena pada prinsipnya kami membantu masyarakat, apalagi kawasan yang terbakar juga merupakan wilayah pemerintah daerah,” pungkas Heru. (AHK)

xAyu Octa Lip care Serum