Hermansyah Siregar yang didampingi oleh para Kepala Divisinya pun menyampaikan terima kasih kepada Gubernur H. Rusdy Mastura dan seluruh Bupati/Walikota atas komitmennya untuk meningkatkan pemenuhan hak kesehatan WBP.
“Kami berkomitmen untuk terus berupaya meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Lapas/Rutan. Namun, kami juga membutuhkan dukungan dari semua pihak, termasuk dari Pemda,” ujar Hermansyah Siregar.
Hermansyah Siregar menjelaskan bahwa Kanwil Kemenkumham Sulteng telah menjalin kerjasama dengan beberapa instansi terkait, seperti Dinas Kesehatan dan BPJS Kesehatan, untuk meningkatkan layanan kesehatan bagi WBP.
Namun, kata dia, hal tersebut belum optimal, khususnya pada keikutsertaan para WBP dalam BPJS Kesehatan.
“Kami juga telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kualitas sarana prasarana kesehatan di Lapas/Rutan, keterlibatan Pemda sangatlah penting agar pemenuhannya dapat lebih optimal lagi,” terangnya.
Diharapkan dengan komitmen dan kerjasama dari semua pihak, hak kesehatan WBP di Sulawesi Tengah dapat terpenuhi dengan baik.
Hermansyah Siregar juga mengajak kepada masyarakat untuk turut peduli terhadap WBP.
“Mari kita bersama-sama membantu WBP agar mereka dapat kembali ke masyarakat dan menjadi insan yang lebih baik,” ajaknya.