Harapan tersebut juga diaminkan Kapolres Pelabuhan Makassar yang baru, AKBP Restu Wijayanto. Katanya, keberhasilan sebuah kota jika seluruh unsurnya bekerjasama demi satu tujuan keamanan dapat tercipta dengan baik.
“Saya meminta saran, masukan agar kordinasi, komunikasi dan kolaborasi dapat terjalin dengan baik dan kompak. Semoga saling mendukung atas program-program yang akan dilaksanakan kedepannya,” tuturnya.
khir acara, Firman Pagarra memberikan kenang-kenangan berupa Cenderamata kepada AKBP Yudi Frianto, SIK, MH atas dedikasi dan kerja keras kerasnya selama menjadi Kapolres Pelabuhan Makassar.
Untuk diketahui, Kapolres Pelabuhan Makassar yang baru, AKBP Restu Wijayanto sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Regident Ditlantas Polda Sulsel dan
AKBP Yudi Frianto (Kapolres Pelabuhan Lama) saat ini menjabat Wakil Direktur (Wadir) Resnarkoba Polda Sulawesi Selatan.