Pada hari pertama, Rabu, 6 November 2024, acara dimulai dengan registrasi dan persiapan peserta pada pukul 10.00, dilanjutkan dengan pembukaan oleh Menteri Hukum dan HAM yang disertai tayangan video capaian kinerja BPSDM Kemenkumham 2024, pengukuhan kader coach dan mentor, serta penganugerahan prestasi untuk unit dan kantor wilayah. Berbagai materi penting, seperti “Tata Kelola Kelembagaan” dan “Kebijakan ASN Corporate University,” disampaikan hingga malam harinya, yang ditutup dengan sesi implementasi Corporate University.

Pada hari kedua, Kamis, 7 November 2024, peserta terlibat dalam pembahasan komisi yang terbagi menjadi tiga: Komisi I yang membahas Peraturan Menteri Hukum terkait akselerasi pengembangan kompetensi, Komisi II untuk pedoman pelaksanaan, dan Komisi III untuk rencana aksi pengembangan kompetensi. Hari ketiga, Jumat, 8 November 2024, diisi dengan penyusunan bahan paparan komisi dan penutupan kegiatan.

Dengan kehadiran berbagai pejabat dari kantor wilayah lainnya serta perwakilan dari BPSDM Hukum dan HAM, acara ini menjadi wadah penting untuk kolaborasi dan diskusi mengenai langkah-langkah pengembangan SDM. Di tengah semangat perubahan, Corporate University 2024 menjadi bukti nyata komitmen Kemenkumham dalam menciptakan aparatur yang handal, profesional, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat serta dinamika zaman.

Ramadhan 2025