Selasa, 26 Nov 2024
xPasang iklan readnews
Iklan di ReadNews Pasti Untung

Kunjungi Rumah Pensiunan Polri, Kapolres Kudus AKBP Dydit Dwi Susanto: Wujud Silaturahmi Kami

waktu baca 2 menit
Jumat, 21 Jun 2024 23:17 0 144 M Rizky Hidayatullah

READNEWS.ID, KUDUS – Sebagai bentuk kepedulian terhadap para pensiunan Polri, Kapolres Kudus, AKBP Dydit Dwi Susanto bersama jajaran dan di dampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kudus, Ny Nadia Dydit DS beserta pengurus Bhayangkari melakukan anjangsana ke rumah-rumah purnawirawan Polri.

Pasang Iklan

Kegiatan anjangsana dilakukan dengan memberikan bantuan dan tali asih kepada para pensiunan Polri berserta keluarga. Anjangsana tersebut dilakukan Polres Kudus dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara Ke-78.

“Kami keluarga besar Polres Kudus mengunjungi para purnawirawan dan warakauri yang dulu pernah berdinas di Polres Kudus sebagai wujud silaturahmi dari kami para junior yang masih berdinas,” ungkap AKBP Dydit Dwi Susanto yang didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kudus, Ny Nadia Dydit DS, Jumat (20/6/2024).

Kapolres mengatakan dengan mengunjungi para purnawirawan diharapkan dapat memberikan semangat bahwa mereka pernah berdinas dan meski sudah tidak lagi berdinas tetap menjadi keluarga besar Polres Kudus.

Pasang Iklan

“Harapan kita tetap memberikan semangat kepada mereka dan bentuk perhatian kepada para senior yang telah purnawirawan,” katanya.

Disinggung kegiatan apalagi digelar Polres Kudus dalam rangka HUT Bhayangkara selain anjangsana, AKBP Dydit mengaku pihaknya melakukam berbagai kegiatan sosial diantaranya bakti sosial membagikan sembako kepada warga kurang mampu, anjangsana, donor darah, pengobatan gratis serta membersihkan tempat ibadah dan fasilitas umum lainnya.

“Kami juga akan melakukan program kegiatan sosial untuk masyarakat, kita juga sudah beberapa kali melakukan kegiatan bakti sosial dengan pembersihan rumah ibadah, pelayanan kesehatan gratis, donor darah dan lainnya,” ungkapnya.

Selain itu Polres Kudus juga melakukan beberapa kegiatan olahraga seperti turnamen bulutangkis dan bola voli.

“Kegiatan kami lebih banyak ke sosial menyentuh kepada masyarakat, dimana polisi selain tugas pokoknya memelihara Kamtibmas, penegakan hukum, juga merupakan pelindung dan pengayom masyarakat,” pungkasnya.

M Rizky Hidayatullah

xAyu Octa Lip care Serum