Selasa, 26 Nov 2024
xPasang iklan readnews
Iklan di ReadNews Pasti Untung

Penyerahan Remisi Umum Bagi Narapidana dan Pengurangan Masa Pidana Umum Bagi Anak Binaan

waktu baca 2 menit
Minggu, 18 Agu 2024 14:16 0 36 M Rizky Hidayatullah

READNEWS.ID, PARIGI MOUTONG – Pj Bupati Parigi Moutong Richard Arnaldo membuka secara resmi kegiatan Penyerahan Remisi Umum Bagi Narapidana dan Pengurangan Masa Pidana Umum Bagi Anak Binaan,Bertempat di Lapas Kelas lll Parigi. Sabtu (17/08/2024).

Pasang Iklan

Dalam amanat Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI, Yasonna H. Laoly yang dibacakan Pj Bupati Richard Arnaldo menyebutkan, bahwa pemberian remisi kepada warga binaan bukan semata-mata diberikan secara sukarela oleh pemerintah.

Namun merupakan sebuah bentuk apresiasi dan penghargaan bagi warga binaan yang telah bersungguh mengikuti program-program pembinaan yang diselenggarakan oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dengan baik dan terukur.

“Bertepatan dengan peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, pemerintah memberikan remisi umum dan pengurangan masa pidana umum sebanyak 176.984 orang yang terdiri dari 175.728 narapidana dan 1.256 orang anak binaan. Dimana sebanyak 3.050 narapidana dan 41 anak binaan setelah mendapatkan remisi ini dinyatakan langsung bebas,” ujarnya.

Pasang Iklan

Pesan kami, kata Richard Arnaldo, kepada seluruh warga binaan yang mendapatkan remisi pada pada peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia untuk selalu berperilaku baik.
“Mematuhi aturan yang berlaku, mengikuti program pembinaan dengan giat dan bersungguh-sungguh,” ungkapnya, mengutip pesan Menkumham.

Program pembinaan warga binaan yang dijalani saat ini merupakan sebuah sarana untuk mendekatkan Warga Binaan kepada kehidupan masyarakat.

“Diharapkan Aturan hukum dan norma-norma yang berlaku di masyarakat, dapat terinternalisasi dalam diri saudara dan menjadi bekal mental, spiritual dan sosial saat Saudara Kembali ke Masyarakat di Kemudian hari,” harapnya.

M Rizky Hidayatullah

xAyu Octa Lip care Serum