Diketahui pernyataan netralitas sebagai ASN oleh Pj. Bupati Parigi Moutong itu terkait dengan beredarnya desain foto pasangan Ahmad Ali – Richard Arnaldo Djanggola SE, MSA (ARCA) di media-media sosial.

Sementara itu, dikutip dari wawancara Media Deadnews dengan wakil ketua umum DPP Partai Nasdem Ahmad Ali pun mengatakan desain foto yang beredar pasangan bakal calon gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng dengan tagline “Maju Bersama untuk Sulteng 2024″ mengaku tidak tahu dari mana asal muasal desain foto tersebut.

“Saya tidak tahu dari mana asal muasal desain foto itu,” akunya menjawab deadline-news.com group detaknews.id dan deadlinews.co Kamis malam (21/3-2024), via telepone di aplikasi WhatsAppnya.

Untuk itu, Pj. Bupati Parigi Moutong menghimbau kepada seluruh masyarakat Provinsi Sulawesi Tengah khususnya Wilayah Kabupaten Parigi Moutong agar tidak terpengaruh dengan berita HOAKS itu, serta meminta awak media agar tidak membesar-besarkan berita yang tidak akurat tersebut.