Sementara itu, Kepala Kanwil Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar, menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas kunjungan tersebut.

Ia menilai bahwa hal tersebut makin menguatkan komitmen dijajarannya untuk menghadirkan layanan yang berkualitas dan berdampak.

“Kami merasa sangat terhormat dengan kunjungan Bapak Wakil Ketua MPR sekaligus Anggota DPD RI Dapil Sulteng ke kantor kami, Kehadiran beliau tidak hanya memberikan motivasi kepada seluruh jajaran, tetapi juga menunjukkan dukungan nyata terhadap kinerja pelayanan Hukum dan HAM di daerah Sulteng,” ujar Hermansyah Siregar.

Ia juga berharap kunjungan ini menjadi sinergi yang lebih erat antar lembaga dan instansi negara dalam mendukung penguatan regulasi dan pelayanan hukum di Sulawesi Tengah.

“Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam pembangunan hukum yang lebih baik, sesuai dengan arahan dan dukungan dari seluruh pihak, termasuk MPR RI,” tutup Hermansyah Siregar.

Ramadhan 2025