READNEWS.ID POSO – Darmin A Sigilipu (DAS) mendatangi sekertariat kantor DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kabupaten Poso, Senin 13 Mei 2023, guna mendaftarkan diri dan berharap diusung oleh Partai tersebut, pada Pilkada Poso tahun 2024 ini
Diakui Darmin, dirinya memiliki hubungan yang sangat baik dengan partai yang dikenal memiliki kader yang sangat militan ini. “Mengingat adanya hubungan baik dengan partai, kami berharap akan kembali di dukung pada Pilkada 2024 memadatanag.
Harapan Darmin untuk di usung sebagai bakal calon Bupati Poso tidak terlepas upaya dirinya yang sudah mendaftar di 7 partai politik yang membuka pendaftaran bagi calon bupati dan wakil bupati Poso. “Sudah 4 Parati kami mengembalikan berkas untuk pendaftaran masing masing Partai PAN, PDIP, Nasdem, dan PKS, ungkapnya .
Sementara Ketua Badan Pemenangan Pemilu dan Pilkada, DPD PKS Poso, Fadli Rone, mengatakan Darmin A Sigilipu, menjadi orang pertama yang mengembalikan formulir penjaringan bakal calon.





