“Saya sudah masuk atau mendapatkan amanah menjadi kapolda Sulteng pada bulan April yang lalu dan ini kesempatan pertama saya menyapa secara langsung warga Banggai Laut,” ujarnya.

Kapolda Agus Purnomo menegaskan bahwa moment kunjungan itu menjadi bukti dan komitmen bahwa dirinya telah jadi bagian dari struktur dan kultur masyarakat Sulawesi Tengah.

”Saya orang Sulawesi Tengah yang berasal dari Jawa Barat,” ungkapnya.

Selain bakti Sosial dan Kesehatan, Kapolda berkesempatan meninjau lokasi lahan yang telah disiapkan pemda Balut di desa Timbong, wilayah kecamatan Banggai Tengah untuk rencana pembangunan markas Kepolisian Resort Banggai Laut.

“Pak Wabup, tolong sampaikan salam dan terima kasih saya kepada pak Bupati dan jajaran pemerintah kabupaten Banggai Laut atas kesungguhan dan dukungannya terkait pembentukan Polres di sini. Semoga hal ini dapat segera terwujud sesuai harapan kita bersama,” tandasnya.

Rombongan Kapolda bertolak meninggalkan Banggai pada siang sekira pukul 13.45 menuju kabupaten Banggai Kepulauan. (Sbt)

Ramadhan 2025