Selasa, 26 Nov 2024
xPasang iklan readnews
Iklan di ReadNews Pasti Untung

KPU Jakarta Barat Lantik 50.183 Petugas KPPS

waktu baca 2 menit
Jumat, 26 Jan 2024 16:00 0 95 Abd Latif

READNEWS.ID, JAKARTA – Setelah melewati proses seleksi sejak Januari 2023, sebanyak 50.183 petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) se – Jakarta Barat akhirnya dilantik oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Barat pada Kamis (25/1/2024).

Pasang Iklan

Ketua KPU Jakarta Barat, Endang Istianti menjelaskan, setiap satu Tempat Pemungutan Suara (TPS) akan ditempatkan tujuh petugas KPPS dengan SK penugasan mulai 25 Januari 2024 sampai 25 Februari 2024.

“Tugas efektifnya adalah hari-hari menjelang pemungutan suara, karena mereka punya tugas,” ucapnya disela-sela usai pelantikan pada Kamis (25/1/2024).

Selanjutnya, ujar Isti sapaan Istianti, KPPS tersebut akan mengikuti Bimtek atau Bimbingan Teknis mulai 26 Januari sampai 5 Februari 2024. PPS kelurahan setempat bertanggungjawab untuk pelaksanaan Bimtek tersebut.

Pasang Iklan

“Jadi kelurahan (PPS) mengadakan Bimtek untuk seluruh KPPS. Satu hari diadakan dua sesi Bimtek dimana per Bimtek itu kita sudah membuat module untuk enam jam pembelajaran,” ucap Endang Istianti atau biasa dipanggil Isti.

Lebih lanjut, Isti berpesan agar KPPS selalu menjaga kesehatan dan bekerja secara maksimal. Tugas pertama KPPS, kata dia adalah melakukan pengiriman C Pemberitahuan kepada Pemilih.

Selanjutnya, pada H-1 KPPS akan mulai melakukan pembuatan tenda untuk TPS, dan pada hari H melakukan pemungutan, dan penghitungan surat suara. Isti berpesan, “Jalin sinergitas antar sesama KPPS maupun PPS, dan PPK, serta KPU Kota Jakarta Barat.”

“Dan yang terpenting, KPPS harus menjaga integritas karena mereka adalah ujung tombak KPU yang bersentuhan langsung dengan para pemilih di TPS,” ujar Isti.

Isti menambahkan, Semua petugas KPPS diperiksa kesehatannya di Puskesmas Kecamatan atau kelurahan dan harus lolos tes kesehatan dan banyak yang mendaftar tapi tidak lolos secara kesehatan karena gangguan penyakit komorbid, gula darah, tekanan darah tinggi dan sebagainya.

“Dan semua KPPS ini berusia maksimal 55 tahun,” tutur Isti.

Berdasarkan pengalaman Pemilu 2019 terdapat 31 orang petugas KPPS yang meninggal di DKI Jakarta dan 12 orang di antaranya di Jakarta Barat (Jakbar) karena sakit jantung, kelelahan dan hipertensi.

“Sehingga tes kesehatan bagi KPU itu wajib. Tidak boleh ada orang yang tidak lolos ‘screening’ kesehatan kemudian menjadi petugas KPU,” ucap Isti. (AHK)

xAyu Octa Lip care Serum