Selasa, 26 Nov 2024
xPasang iklan readnews
Iklan di ReadNews Pasti Untung

Pimpin Upacara Bendera Disekolah, Polres Jakbar Ajak Pelajar Hindari Tawuran, Narkoba dan Judi Online

waktu baca 2 menit
Selasa, 14 Mei 2024 01:12 0 84 Abd Latif

READNEWS.ID, JAKARTA – Polres Metro Jakarta Barat bersama Polda Metro Jaya telah menunjukkan komitmen dan peran aktifnya dalam mengedukasi serta mendukung kegiatan keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah.

Pasang Iklan

Hal ini terlihat dalam sebuah upacara bendera yang digelar di SMK Candra Naya, Jl. Jembatan Besi II Rt 10/03 No. 44 Kel. Jembatan Besi Tambora, Jakarta Barat, Senin (13/05/2024).

Dalam upacara tersebut, Kabag Bin Ops Dit Binmas PMJ, AKP Ruri Hadi, tampil sebagai inspektur upacara dan didampingi Kanit Bintibsos Sat Binmas Polres Metro Jakarta Barat Iptu Aris, Kanit Binmas Polsek Tambora Akp Bambang Gunaedi dan Bhabinkamtibmas Kel Jembatan Besi Aiptu Rois Rosito.

Dalam arahannya, beliau menekankan pentingnya peran pelajar sebagai penerus bangsa di masa depan.

Pasang Iklan

” Generasi muda saat ini memiliki peran krusial dalam menentukan keberhasilan Indonesia menuju Indonesia Emas 2045,” ujar AKP Ruri Hadi

Salah satu poin yang diungkapkan dalam arahan tersebut adalah pentingnya menjauhi tawuran antar pelajar.

AKP Ruri Hadi menekankan agar para pelajar tidak terlibat dalam konflik fisik yang merugikan, tetapi mengedepankan dialog dan toleransi.

Selain itu, dalam amanatnya, AKP Ruri Hadi juga mengingatkan agar pelajar tidak terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba.

Hal ini dijelaskan sebagai upaya untuk melindungi generasi muda dari bahaya yang dapat merusak masa depan mereka.

Pentingnya menjauhi praktik judi online juga disampaikan dalam arahannya.

AKP Ruri Hadi menekankan bahwa hal ini bukan hanya melanggar hukum, tetapi juga merusak moral dan kesehatan mental pelajar.

Saat proses pembelajaran selesai, pelajar diingatkan untuk segera pulang ke rumah masing-masing.

Hal ini bertujuan untuk menghindari adanya kegiatan yang tidak diinginkan, seperti nongkrong di warung-warung atau tempat yang potensial menyebabkan masalah.

Dengan adanya peran aktif Polres Metro Jakarta Barat dalam upacara bendera di sekolah, diharapkan dapat tercipta lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan mendukung perkembangan positif generasi muda dalam membangun masa depan Indonesia yang gemilang. (AHK)

xAyu Octa Lip care Serum