Sebab, lanjut Andi, Jon Sujani adalah adik kandung dari Ketua DPD Partai Gerindra Sumut, H Gus Irawan Pasaribu. Sehingga bagi Jon Sujani, sebut Andi, para Pengurus Partai Gerindra sudah tak asing, bahkan bak keluarga sendiri.
“Dan yang terpenting, menurut pandangan Bapak Jon Sujani bersama kami Tim Poda Na Lima, Partai Gerindra punya kesamaan visi misi dengan kami. Sehingga, besar harapan kami, Partai Gerindra bisa berkolaborasi dengan kami di Pilkada mendatang,” tandasnya menutup.
4 Kandidat Kembalikan Formulir Pendaftaran
Sementara, Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padangsidimpuan DPC Partai Gerindra, Khoiruddin Siagian, melalui Sekretaris, Ashari Harahap, mengaku bahwa Jon Sujani adalah kandidat keempat yang mengembalikan formulir pendaftaran.
“Sejak 10 Mei lalu, sudah ada 4 kandidat yang mendaftar ke Partai Gerindra. Keempatnya, juga sudah kembalikan formulir pendaftaran. Dan di hari terakhir pendaftaran ini, Bapak Jon Sujani yang mengembalikan formulir pendaftaran,” tukasnya.