READNEWS.ID, PADANGSIDIMPUAN – Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, Danyonif 123/Rajawali, Letkol Inf Anhar Agil Gunawan, SH, MHan, bagikan daging hewan Kurban kepada masyarakat, Senin (17/06/2024).
Danyonif 123/Rajawali bagikan daging hewan Kurban ke masyarakat di sela momentum perayaan Hari Raya ‘Idul Adha 1445 Hijriah. Kegiatan tersebut mengusung tema: “Menebar Kebaikan dan Membangun Solidaritas Umat sebagai Bukti Cinta kepada Sesama”.
Usai melaksanakan salat ‘Idul Adha, keluarga Besar Yonif 123/Rajawali bersama masyarakat sekitar Mako, melaksanakan acara ramah tamah. Kemudian, acara berlanjut dengan penyembelihan hewan Kurban di Mesjid Al Ikhsan, Yonif 123/Rajawali.
Halaman