READNEWS.ID, PADANGSIDIMPUAN – Di tengah kemajuan sistem teknologi saat ini, AKBP Dudung Setyawan, SH, SIK, MH, Kapolres Padangsidimpuan, mengajak segenap masyarakat untuk sama-sama perketat pengawasan terhadap anak.
“Mari sama-sama kita perketat pengawasan terhadap anak di tengah pengaruh kemajuan teknologi misal dari Handphone saat ini,” ujar AKBP Dudung saat berdialog dengan jamaah Masjid Al Manar, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Padangsidimpuan, Jumat (19/07/2024) siang.
Dalam program Jumat Curhat itu juga, AKBP Dudung menceritakan bahwa, akhir-akhir ini, banyak laporan masuk ke Polres Padangsidimpuan terkait kasus pencabulan terhadap anak. Maka, sebagai upaya pencegahan, ia meminta para orangtua agar bentengi anak dengan pendidikan agama.
“Kepada orangtua kami, para Alim Ulama, harapan kami agar jangan pernah bosan membimbing kami, maupun anak-anak kami, agar Kota kita ini, tetap aman dan kondusif,” harap Kapolres.
Menyinggung soal narkoba, Kapolres mengajak segenap masyarakat untuk tegas dan berani menolak peredaran dan penyalahgunaannya. Bila perlu, AKBP Dudung berharap peran pro aktif masyarakat untuk melapor ke Polisi, jika melihat penyalahgunaan atau peredaran narkoba.
“Jangan pernah takut terhadap para bandar narkoba. Kami siap melindungi dan mengayomi warga kami, bilamana membela yang benar,” tegas Kapolres.