Sementara dalam sambutannya, Pangdam XIII/Mdk antara lain menyampaikan, apresiasi kepada Forkopimda dan masyarakat Kabupaten Poso atas sinergi yang baik dalam menciptakan suasana kondusif dan aman di wilayah tersebut.
Pangdam juga mengingatkan pentingnya mempertahankan sinergitas untuk menjaga situasi tetap aman dan sejahtera. Selain itu, ia menekankan pada implementasi nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI dalam kehidupan sehari-hari serta mengajak masyarakat mewaspadai berita hoax menjelang tahun politik.
Kegiatan diakhiri dengan Panglima Kodam XIII/Mdk menyerahkan bantuan sembako kepada para eks napiter Poso dan pengisian pesan dan kesan dari Pangdam XIII/Mdk beserta ibu.
Keseluruhan kunjungan menunjukkan komitmen Kodam XIII/Merdeka dalam memperkuat kemitraan dengan seluruh elemen masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan sejahtera. (SYM)