Kepala Pos pemadam kebakaran Kabupaten Brebes Sugiarto, saat dihubungi awak media, pada Minggu 8 Oktober 2022 mengatatakan, jika pihaknya mengerahkan beberapa unit mobil damkar,

“Untuk mengatasi kebakaran, ada delapan mobil damkar diturunkan untuk memadamkan api. Puluhan lapak milik pedagang ludes,” kata Kapos Damkar Brebes,

Mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan ke lokasi kejadian, yakni tiga unit mobil damkar dari Brebes, tiga unit mobil damkar dari Cirebon.

Ditambah satu unit dari BPBD Brebes dan mobil Watercanon milik Polres Brebes

Api dapat dipadamkan, setelah tim gabungan berjibaku beberapa jam lamanya, dengan kobaran si jago merah, sementara untuk korban dan kerugian material belum bisa diketahui, karena masih dilakukan penyelidikan oleh pihak yang berwenang ( Ragil Surono ).