READNEWS.ID, PADANG LAWAS UTARA – Jalan Lintas Simangambat ke arah Simpang Brakas tergenang air dengan ketinggian 0.5 Cm hingga sebabkan kenderaan harus antre agar bisa melintas, Minggu (17/12) pagi.

Jalan Lintas di Desa Simangambat Julu, Kabupaten Padang Lawas Utara itu bisa tergenang air hingga kenderaan harus antre lantaran meluapnya debit Sungai Barumun yang tak jauh dari lokasi.

“Adapun panjang Jalan yang tergenang air lebih kurang 100 Meter,” ujar Kapolres Tapanuli Selatan, AKBP Imam Zamroni, SIK, MH.

Akibat kejadian ini, kendaraan roda 2 dan 4 pribadi maupun umum, tidak dapat melintas. Namun, kendaraan Truk dan Tangki roda 6, 8, dan 10 dapat melintas di kawasan tersebut.