READNEWS.ID, PALU – Acara buka puasa bersama (bukber) yang diselenggarakan oleh Readnews Media Group bersama para wartawan Kota Palu dan Forum Wartawan Adhyaksa (Forwas) berlangsung meriah dan penuh kehangatan. Momen ini dirangkaikan dengan silaturahmi antara awak media serta pemilik media online dan cetak se-Kota Palu.
Kegiatan yang berlangsung di Koi-Koi Coffee ini turut dihadiri oleh Ketua Koalisi Rakyat Anti Korupsi (Krak) Harsono Bareki, Kasidik Kejati Sulteng Reza Hidayat, Kasipenkum Kejati Sulteng Laode Abd Sofian, serta sejumlah konten kreator dari Kota Palu.
Direktur Readnews Media Group, M. Rizky Hidayatullah, dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur dan apresiasi atas kehadiran para awak media dalam acara tersebut.
“Saya senang bisa kumpul lagi bersama kawan-kawan di bulan yang penuh berkah ini. Semoga umur kita dipanjangkan dan diberi kesehatan agar tahun depan kita bisa kembali melaksanakan kegiatan yang sama dengan suasana lebih meriah dan penuh kehangatan,” ujar Rizky.
Tak lupa, Rizky juga menyampaikan terima kasih kepada Koi-Koi Coffee yang telah memfasilitasi pertemuan tersebut.