READNEWS.ID, JAKARTA – Polda Metro Jaya berkomitmen untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Polri.
Sebanyak 45 Bintara Polri lulusan tahun 2020 dan 2021 tengah menjalani program pembinaan intensif selama tiga tahun dalam program manajemen talenta Polri, dikenal sebagai MTP Polri, Kamis (5/10/2023).
Menurut Karo SDM Polda Metro Jaya, Kombes Langgeng Purnomo, pemilihan 45 Bintara ini didasarkan pada peringkat dan hasil evaluasi psikologi selama pendidikan mereka.
Mereka yang baru berdinas selama dua hingga tiga tahun menjalani pelatihan kompetensi kepemimpinan dan kompetensi etik sebagai bagian dari program ini.
Selama masa dinas, mereka terus dipantau khusus dan digembleng pemahaman mendalam tentang santiaji Polri, yang mencakup empat pilar kebangsaan, Tribrata dan Catur Prasetya.